BPJS Goes To Customer di BPKAD Bengkalis

BENGKALIS -Pemerintah Kabupaten Bengkalis mendapat sosialisasi tentang program inovasi BPJS Kesehatan untuk mempermudah pelayanan bagi pelanggan. Program itu di kemas dalam Goes To Customer 2020 di BPKAD Jalan Pertanian, Senin 6 Juli 2020.

Kepala BPKAD Bengkalis Aulia melalui Kabid Anggaran Arlys Suhatman mengatakan, kegiatan sosialisasi BPJS itu digelar sejak Senin pagi. Puluhan peserta dari BPKAD dan Perangkat Daerah ikut serta dalam kegiatan tersebut.

Menurut Kabid Anggaran, dalam kegiatan itu pihak BPJS mensosialisasikan program Mobile JKN-KIS. Program itu merupakan peningkatan pelayanan jasa kesehatan itu.

"Jadi ada program dari BPJS yang merupakan bagian dari pelayanan terhadap customer. Hari ini, BPJS sudah ada aplikasi mobile JKN-KIS, selama ini apabila ada hal hal terkait BPJS kita ke kantor BPJS. Dengan aplikasi mobile JKN-KIS kita bisa mendapat pelayanan secara online, "ungkap Arlys kepada tim website usai kegiatan, Senin petang.

Diutarakan Arlys lagi, banyak hal yang selama ini tidak diketahui dari perkembangan pelayanan BPJS. Dengan mendengar sosialisasi, banyak tambahan pengetahuan dari peningkatan layanan disediakan BPJS kesehatan.

" Selama ini kita tahunya BPJS hanya menanggung biaya cabut gigi, ternyata tambal gigi sudah bisa, perawatan karang gigi bisa. Kemudian yang sangat penting yang kita dapat tadi adalah kita PNS tetapi orang tua atau mertua kita yang bukan PNS itu bisa kita gabung ke diri kita sebagai peserta dengan cukup membayar 1 persen dari take home pay yang kita miliki, "terangnya.

Kemudian, tambahnya, selain tentang pelayanan kesehatan, narasumber dari BPJS juga mensosialisasikan pola hidup sehat dan bersih di Era New Normal.

Add new comment

Restricted HTML

  • You can align images (data-align="center"), but also videos, blockquotes, and so on.
  • You can caption images (data-caption="Text"), but also videos, blockquotes, and so on.